Foto: Asy'ari Hidayah Hanafi |
Demi untuk menjaga
keharmonisan antar umat beragama ditengah gencarnya paham radikalisme di
Indonesia maka pada hari ini Senin, 3/9/2018 Acara Pengukuhan Forum Kerukunan
Umat Beragama Kecamatan Adonara, yang dilaksanakan dalam Apel Minggu Pertama
dalam Bulan Kecamatan Adonara.
Pengukuhan FKUB ini
ditandai dengan Pembacaan Surat Keputusan Camat Adonara tentang Pembentukan
FKUB dan Penyerahan SK kepada Pengurus FKUB.
Hadir dalam kegiatan
Pengukuhan ini Kepala KUA Kecamatan Adonara dan Para Pimpinan Instansi Tingkat
Kecamatan Adonara, Kepala Desa dan Ketua BPD se-Kecamatan Adonara, Pejabat
Struktural dan Staf pada Kantor Camat Adonara
Camat Adonara Ariston
K. O. Tokan dalam Sambutannya menyampaikan Proficiat atas Pengukuhan FKUB
Kecamatan Adonara. Kepada Pengurus FKUB Camat Adonara menyampaikan selamat
menjalankan Tugas dan Tanggung Jawab FKUB, yaitu :
Pertama Membangun
koordinasi dan komunikasi dengan Pemerintah, tokoh/pemuka agama, tokoh
masyarakat dan sektor terkait lainnya, dalam rangka pembinaan dan pemeliharaan
kerukunan hidup antar umat beragama;
Kedua Melakukan
koordinasi dan fasilitasi dalam menyelesaikan permasalahan terkait dengan
kerukunan hidup umat beragama;
Ketiga Melakukan
koordinasi dan fasilitasi dalam pembangunan Rumah Ibadah dan fasilitas keagamaan
lainnya.
Selanjutnya Camat
menegaskan bahwa kerukunan dan keharmonisan antar umat beragama merupakan hal
yang penting dan harus terus dilestarikan. "Kerukunan Hidup masyarakat
atau umat beragama di Indonesia Khususnya di Flores Timur dan Adonara, sudah
terpelihara dan diwariskan sejak jaman nenek moyang kita, dan bukan hal baru.
Tinggal kita tetap melestarikannya dalam era modern dengan kecepatan arus
informasi yang luar biasa dewasa ini". Demikian pungkas Kolot Ola Tokan
yang juga mantan Sekretaris Camat Adonara Tengah ini. (Teks: Ari Tukan)